Di hari kedua di tahun baru ini (Kamis 2 Jan) istri haid, seharusnya besok (h+2) istri konsultasi ke dr. Gita, namun karena beliau masih cuti umroh, jadi istri boleh langsung minum Progynova di hari kedua haid sebanyak 3x sehari, yang sudah diresepkan sebelumnya saat kontrol terakhir.
Rabu (8 Jan) dr. Gita sudah praktek kembali, istri diminta datang jam 12 siang, karena saya sedang kerja tidak bisa ikut antar, jadi ditemani mamanya dan juga Sabia pakai taksi online Blue Bird.
(fyi, jalur yang dilalui untuk ke RSCM dan pulang ke rumah sekarang terkena kebijakan 'Jalur Ganjil Genap' jadi saya sarankan buat istri naik taksi saja biar tidak ribet)
Hari ini banyak sekali pasien dr. Gita yang datang, imbas tertundanya akibat jadwal cuti dokter. Istri baru masuk ruang konsultasi jam 15 sore. Setelah di-USG ketebalan rahim istri 8 mm, sudah mencapai batas idealnya, namun dr. Gita belum melihat 3 lapisan di rahim istri, jadi obat Progynova ditambah 10 tablet lagi dan tetap diminum 3x sehari.
Total istri minum Progynova 25 tablet plus 10 tablet (jadi 35 tablet) dari haid hari ke-2 hingga ke-14. Istri diminta kontrol lagi, pilihannya Sabtu atau Senin besok, karena jadwal Sabtu sudah penuh banget, istri minta hari Senin (13 Jan) yang masuk haid hari ke-11.
kuitansi Klinik Yasmin (8 Jan 2020) |
Jasa rumah sakit = Rp 100,000
Konsultasi dr. Gita Pratama = Rp 350,000
USG 2D tanpa print = Rp 135,000
Progynova 2 mg (10 tablet) = Rp 87,780
Alat/bahan/obat = Rp 1,000
Ongkos taksi online (pergi-pulang) = Rp 200,000
No comments:
Post a Comment